Sejarah Singkat

PELATIHAN GURU AL-QUR’AN DI LINGKUNGAN DINAS PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN KABUPATEN HULU SUNGAI UTARA

Amuntai, 01 Mei 2023
Pada tanggal 25 sd 27 April 2023, Quran Family (QuFa) Center STIQ Rakha Amuntai bekerjasama dengan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Hulu Sungai Utara menyelenggarakan pelatihan tahsin metode makhraji bagi guru Alquran di wilayah tersebut. Pelatihan ini bertujuan untuk meningkatkan kualitas pengajaran Alquran oleh guru-guru tahsin tahfizh dan amaliyah keagamaan di Sekolah Dasar dan Sekolah Menengah Pertama Negeri Kabupaten Hulu Sungai Utara.

Pelatihan ini diikuti oleh 415 orang peserta. Materi pelatihan disampaikan oleh tiga ustadz terkemuka dalam bidangnya, yaitu Ustadz Abdul Ghani, S.Pd.,SQ, Ustadz Khalilurrahman, S.Pd, dan Ustadz Asfian Nur, S,Pd.,M.M. Selama pelatihan, peserta diberikan pemahaman yang mendalam tentang metode makhraji dan teknik-teknik dasar untuk membaca Alquran dengan baik dan benar.

Dalam pelatihan ini, peserta didiklatkan dengan berbagai metode, termasuk metode bacaan Alquran yang berdasarkan pada cara mengeluarkan suara dari mulut dan bibir dengan baik dan benar. Selain itu, para peserta juga dilatih untuk menghafal Alquran dan memahami maknanya dengan lebih baik.

Kegiatan ini berjalan lancar dan sukses, dengan antusiasme peserta yang tinggi dan semangat yang baik dalam belajar dan mengembangkan kemampuan mereka. Semoga kegiatan pelatihan ini dapat memberikan manfaat yang besar bagi guru-guru di Kabupaten Hulu Sungai Utara dalam meningkatkan kualitas pengajaran Alquran di sekolah-sekolah mereka.

SEMINAR INTERNASIONAL BERSAMA SYEKH ALI ABDURRAHMAN BAHARMI

HOTEL MINOSA RESORT, 25 Januari 2023
Sekolah Tinggi Ilmu Quran (STIQ) Rakha Amuntai bekerjsama dengan Dinas Pendidikan Dan Kebudayaan Hulu Sungai Utara dan Quranic Family (QuFa) Center STIQ Rakha Amuntai mengadakan kegiatan Seminar Internasional sekaligus Daurah Tahsin dan Qiraat untuk seluruh tenaga pengajar tahsin dan tahfizh di lingkungan STIQ Rakha Amuntai dan tenaga kontrak pengajar tahsin dan tahfizh di lingkungan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Hulu Sungai Utara pada hari Rabu (25/1) dan dihadiri oleh sekitar 100 peserta.

Kegiatan ini di awali dengan penyampaian tentang gambaran umum STIQ Rakha Amuntai oleh Ustadz H. Mahmudin, lc.,M.H kemudian dilanjutkan dengan penjelasan secara umum tujuan dari kegiatan yang akan dilaksanakan. Kegiatan selanjutnya dipimpin oleh Ustadz Samsul Fajeri, Lc.,MA sebagai pemandu dan penerjemah pemateri.

Syekh Ali Abdurrahman Ali Abdurrahman Baharmi sebagai pemateri kegiatan menyampaikan bahwa sudah selayaknya seorang hafizh Alquran atau orang yang belajar Alquran berguru dengan orang yang benar-benar memiliki kapasitas sebagai guru Alquran dengan kriteria pertama adalah pengajar tahsin dan tahfizh tersebut adalah benar-benar orang yang takut kepada Allah swt. Kedua, pastikan berguru kepada orang yang sudah memiliki pengakuan sebagai guru Alquran (lebih baik lagi kalau sudah bersanad). Ketiga, belajar kepada guru yang tidak menjadikan Alquran sebagai tujuan keduniaan.

Kegiatan ini ditutup dengan kegiatan talaqqi bacaan surah Al-Fatihah secara langsung dengan Syekh Ali Abdurrahman Baharmi dengan berbagai bacaan qiraat.

Dokumentasi Daurah Tahsin Qiraat (on YouTube)

AUDIT MUTU INTERNAL Prodi PBA dan PGMI STIQ Rakha Amuntai

Dr. Farid Permana, M.Pd.I.

Pada tanggal 9 dan 10 Januari 2023, Pendidikan Bahasa Arab (PBA) dan Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah (PGMI) di Sekolah Tinggi Ilmu Al-Quran (STIQ) Rakha Amuntai menggelar acara Audit Mutu Internal. Auditor mutu yang dipercayakan adalah Dr. Farid Permana, M.Pd.I., yang memiliki sertifikasi Audit Mutu Internal (AMI) dari IAIN Palangkaraya.

Acara yang berlangsung selama dua hari ini berfokus pada penilaian kualitas internal program-program tersebut. Dilaksanakan di Ruang Laboratorium lantai II STIQ Rakha Amuntai mulai pukul 09.00 hingga selesai, audit ini merupakan langkah penting dalam memastikan konsistensi dan kualitas pendidikan yang diberikan.

Turut hadir dalam acara tersebut adalah Wakil Ketua II STIQ Rakha Amuntai, H. Alfianor, Lc., M.Pd.I, Ketua Balai Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (BPPM) STIQ Rakha Amuntai, H. Abdiansyah, S.Pd.I., MM, Pendidikan Bahasa Arab (PBA) Dr. Muh Haris Zubaidillah, SQ, M.Pd, Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah (PGMI) Husin M.Pd., dan Ketua Lembaga Penjaminan Mutu (LPM) M. Ahim Sulthan Nuruddaroini, M.Pd.

Acara ini menjadi momen penting bagi STIQ Rakha Amuntai untuk terus meningkatkan mutu pendidikan, sehingga dapat memberikan kontribusi yang lebih besar dalam mencetak generasi penerus yang berkualitas.

Tujuan Audit Mutu Internal (AMI) ini adalah untuk mengevaluasi dan memastikan bahwa Pendidikan Bahasa Arab (PBA) dan Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah (PGMI) STIQ Rakha Amuntai telah memenuhi standar mutu yang ditetapkan oleh BAN-PT. Evaluasi ini meliputi berbagai aspek, seperti kurikulum, proses pembelajaran, dosen, sarana dan prasarana, serta penelitian dan pengabdian kepada masyarakat.Melalui Audit Mutu Internal ini, diharapkan Pendidikan Bahasa Arab (PBA) dan Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah (PGMI) STIQ Rakha Amuntai dapat terus meningkatkan kualitasnya dan menghasilkan lulusan yang kompeten dan berdaya saing.

Standarisasi Guru Tahsin, Tahfizh, dan Amaliyah Keagamaan SD & SMP se-Kab. HSU oleh STIQ Amuntai

Standarisasi guru adalah seperangkat kriteria atau ukuran untuk menjamin bahwa guru memiliki kualifikasi dan kompetensi yang sesuai untuk melakukan pekerjaannya dengan baik. Standarisasi guru bertujuan untuk meningkatkan mutu pendidikan di Indonesia dengan memastikan bahwa setiap guru memiliki pengetahuan, keterampilan, dan sikap yang diperlukan untuk memberikan pembelajaran yang efektif kepada siswa. Standarisasi guru juga bertujuan untuk meningkatkan profesionalisme guru dan meningkatkan martabat profesi guru.

Guru tidak hanya sebagai pengajar, tetapi juga sebagai pendidik dan pembimbing bagi siswa dalam mengembangkan kemampuan, keahlian, dan sikap yang dibutuhkan untuk menjadi anggota masyarakat yang bermanfaat. Oleh karena itu, guru harus memiliki kompetensi dan kualifikasi yang tinggi sesuai dengan standar yang ditetapkan. Dengan demikian, mereka dapat memberikan pembelajaran yang efektif dan berkualitas bagi siswa.

Rabu, 13 September 2022. Quranic Family (QuFa) Center mengadakan standarisasi guru Tahsin Tahfizh SMP dan SD se-kabupaten HSU, kegiatan tersebut dilaksanakan di hotel minosa yang berlokasi di kota Amuntai.
Kegiatan standarisasi guru tahsin tahfizh ini merupakan langkah yang sangat penting dalam meningkatkan kualitas pengajaran tahsin tahfizh di SMP dan SD se-kabupaten HSU. Dengan adanya standar yang jelas, diharapkan para guru tahsin tahfizh dapat memberikan pengajaran yang berkualitas dan menjadi panutan bagi guru-guru lainnya.

Kegiatan standarisasi ini disambut baik oleh para tenaga pendidik dan dianggap sebagai langkah yang positif dalam meningkatkan kualitas pengajaran tahsin tahfizh.

Kegiatan ini dilaksanakan dari pukul 08:00 sampai 18:00 WITA dan berjalan dengan lancar. Selain itu, Hotel Minosa Amuntai juga menyediakan fasilitas dan pelayanan yang memadai selama kegiatan ini berlangsung. Mereka berusaha semaksimal mungkin untuk menjamin kenyamanan para pendidik yang hadir dalam kegiatan ini.

Pengantar Matan Jazary bersama Syekh Samsul Fajeri, Lc.,MA

Menjadi seorang tenaga pendidik sejatinya tidak hanya tentang tampil di hadapan para peserta didik, akan tetapi tenaga pendidik juga perlu memerhatikan kualitas keilmuan mereka, karena hal tersebutlah yang nantinya akan disampaikan kepada peserta didik. Jika seorang tenaga pendidik tidak memahami secara tepat materi yang akan mereka ajarkan, maka tujuan dari pembelajaran tersebut tentu tidak akan tercapai dengan maksimal. Oleh sebab itu tenaga pendidik dituntut untuk terus meningkatkan dan memperbaharui kualitas keilmuan mereka.

Nyatanya hal tersebut telah dipraktikkan oleh tenaga pengajar kegiatan Tahsin, Tahfizh, dan Amaliyah Keagamaan SMP dari STIQ Rakha Amuntai, yang mana di samping mengajar mereka juga terus meningkatkan kualitas keilmuan mereka dengan senantiasa mengikuti berbagai program pelatihan, salah satunya adalah pada kegiatan ini yang membahas tentang Matan Jazary. Matan Jazary sendiri adalah sebuah pengantar terkait apa saja yang wajib diketahui oleh pembaca Alquran. Tentu sebagai tenaga pendidik yang akan mengajarkan ilmu Alquran kepada peserta didik, perlu adanya penguasaan terhadap dasar-dasar dalam membaca Alquran.

Kegiatan ini diisi oleh syekh Samsul Fajeri, Lc.,MA. Beliau adalah dosen tetap di STIQ Rakha Amuntai sekaligus pembina lembaga Quranic Family (QuFa) Center STIQ Rakha Amuntai. Beliau dikenal sebagai pakar Alquran dan pemegang sanad Alquran serta berbagai sanad lainnya (khususnya di bidang kajian Alquran). Dilaksanakan pada Selasa, 6 Desember 2022 dan bertempat di Minosa Resort Hotel yang dimaksudkan agar para peserta mampu fokus terhadap jalannya rangkaian kegiatan.


 

LOMBA TAHSIN DAN TAHFIZH QURAN (LTTQ) KE – II TINGKAT SMPN SE-KABUPATEN HULU SUNGAI UTARA

Amuntai 23 Oktober 2022

Pendidikan agama bagi siswa di sekolah pada semua jenjang adalah sebuah keharusan dan kewajiban yang dalam pelaksanaannya diatur oleh pemangku kebijakan. Hal ini merupakan implementasi dari pengamalan Pancasila sila pertama yang menyebutkan bahwa negara Indonesia adalah negara yang percaya kepada Tuhan yang maha Esa serta mengerjakan dan menjauhi segala larangannya sesuai dengan kepercayaan masing-masing.

Dalam pelaksanaannya Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Hulu Sungai Utara dan Sekolah Tinggi Ilmu Qur’an (STIQ) Rakha Amuntai selalu membuat berbagai terobosan dan kegiatan yang bisa memacu dan memotivasi anak-anak di jenjang Sekolah Menengah Pertama, salah satunya adalah kegiatan Lomba Tahsin Tahfizh Quran tingkat SMPN se-Kabupaten Hulu Sungai Utara yang dilaksanakan pada tanggal 19 sd 20 Oktober 2022 dan dalam pelaksanaannya diorganisir oleh Quranic Family (QuFa) Center STIQ Rakha Amuntai. Cabang lomba yang dipertandingkan adalah lomba tahfizh Qur’an, lomba Tahsin Qur’an, Syarhil Qur’an, Fahmil Qur’an dan Lomba Adzan.

 

DAFTAR JUARA LOMBA LTTQ-II TINGKAT SMPN SE-KABUPATEN HSU

 

Tahfiz Putra

Juara 1       : Abdul Bari (SMP 2 Babirik)

Juara 2       : Afif Rahman (SMP 2 Amuntai Selatan)

Juara 3       : M. Zainal Ilmi (SMP 2 Sungai Pandan)

Harapan 1 : Sultan Muhammad Syarif (SMP 4 Amuntai)

Harapan 2 : M. Febri (SMP 3 Amuntai Selatan)

Harapan 3 : Hasan Ilhami (SMP 5 Amuntai)

 

Tahfiz Putri

Juara 1       : Jannatun Nisa (SMP 2 Sungai Pandan)

Juara 2       : Nabila Mahfuzah (SMP 4 Amuntai Selatan)

Juara 3       : Aminah (SMP 3 Amuntai Selatan)

Harapan 1 : Nor Hikmah (SMP 1 Amuntai Utara)

Harapan 2 : Heldawati (SMP 3 Amuntai Utara)

Harapan 3 : Khalisa Nur Ikrima (SMP 3 Sungai Pandan)

 

Tartil Putri

Juara 1       : Anggun Aluy (SMPN 2 Amuntai)

Juara 2       : Gita Riyani (SMPN 5 Amuntai)

Juara 3       : Husna A (SMPN 4 Amuntai)

Harapan 1 : Ananda Niken Ramadhani (SMPN 1 Amuntai Selatan)

Harapan 2 : Jamilah Rahmah (SMPN 8 Amuntai)

Harapan 3 : Siti Nafisah (SMPN 2 Sungai pandan)

 

Tartil Putra

Juara 1       : Fauzan (SMPN 5 Danau Panggang)

Juara 2       : Muhammad Rif’an Ilmi (SMPN 1 Amuntai Selatan)

Juara 3       : Nurul Hadi (SMPN 1 Babirik)

Harapan 1 : M. Rivaldi Albar (SMPN 4 Amuntai)

Harapan 2 : M. Yahya (SMPN 3 Amuntai selatan)

Harapan 3 : Ahmad Thahir (SMPN 2 Babirik)

 

Azan

Juara 1       : Sadik (SMPN 2 Babirik)

Juara 2       : Arif Rahman ( SMPN 1 Amuntai Utara )

Juara 3       : Khairil Azhami ( SMPN 1  Sungai Pandan )

Harapan 1 : Afgan ( SMPN 4 Amuntai )

Harapan 2 : Akhmad Syafi’i ( SMPN 1 Amuntai )

Harapan 3 : Nurul Hadi ( SMPN 1 Babirik )

 

Syarhil

Juara 1 no.urut 15 (SMPN 4 Amuntai Selatan):

1. Nadia

2. Najwa

3. Nabila Mahfuzah

 

Juara 2 no. Urut 21 (SMPN 1 Amt Utara):

1. Munawarah

2. Dia Saputri

3. Rahmatunnisa

 

Juara 3 (no urut 19) SMPN 1 Babirik:

1. Annisa

2. Bunga Faizanor

3. Nabila

 

Harapan 1 (no urut 9) SMPN 1 Amuntai

1. Hudaibil Nazima

2. Sri Ratnasari

3. Mar’atus Sholehah

 

Harapan 2 (no urut 2) SMPN 2 Sungai Pandan

1. Naziyatul A’la

2. Muhammad Fairuz Indra Ghandi

3. Rehadatul Aisya

 

Harapan 3 (no urut 20) SMPN 3 Amuntai Selatan

1. Aminah

2. Rina Aulia

3. Jumiati

 

Cerdas Cermat

Juara 1 SMPN 4 Amuntai

1.      Dinda Hastari Bulan Destian

2.      Faris Rafli Wahyuni

3.      Khisti Lintang Arifka

 

Juara 2 SMPN 4 Sungai Pandan

1.      Siti Mahrifina Mayzed

2.      Leni

3.      Indah Sari

 

Juara 3 SMPN 4 Danau Panggang

1.      Azijah

2.      Laili Rahmi Zakiya

3.      Yati

 

Juara harapan 1 SMPN 3 Amuntai Utara

1.      Siti Maryam

2.      Rina Rupida

3.      Saidah

 

Juara harapan 2 SMPN 3 Amuntai Selatan

1.      Yuliana

2.      Nur Hafizah

3.      Mahruna

 

Juara harapan 3 SMPN 2 Amuntai

1.      Raudatul Jannah

2.      Zahratunnisa

3.      Riska

 

 

 

Husin, M.Pd selaku ketua Quranic Family (QuFa) Center STIQ Rakha Amuntai menyebutkan bahwa lomba pada LTTQ ke II ini diselenggarakan dengan lebih meriah dan menambahkan 3 cabang lomba baru dibandingkan LTTQ-I. Hal ini tidak lain karena dukungan dari Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Hulu Sungai Utara dan Sekolah Tinggi Ilmu Qur’an (STIQ) Rakha Amuntai yang selalu memberikan dukungan baik secara moril maupun metaril.

DAURAH ALQURAN SANAD, IJAZAH, SYAHADAH, DAN ILMU TAJWID

Amuntai 28 September 2022. Saat ini, kajian tentang sanad, ijazah dan syahadah dalam Alquran kurang mendapatkan perhatian. Akibatnya pengetahuan masyarakat tentang sanad, ijazah, dan syahadah menjadi kurang populer di kalangan umat Islam khususnya umat Islam di Indonesia. Hanya sebagian kalangan saja yang memahami tentang sanad salah satunya adalah kalangan pesantren khusus tahfizh dan perguruan tinggi khusus Alquran dan perguruan tinggi yang membuka prodi Ilmu Quran dan Tafsir. Sanad, ijazah, dan syahadah menjadi bagian penting dalam tradisi keilmuan Islam. Dengan adanya sistem sanad, setiap ilmu yang diterima umat Islam dari satu generasi ke generasi setelahnya dapat dipertanggung jawabkan kebenarannya.
Sekolah Tinggi Ilmu Qur’an (STIQ) Rakha Amuntai sebagai salah satu Perguruan Tinggi Keislaman Swasta (PTKIS) yang juga menjadi satu-satunya PTKIS di Kalimantan yang bercirikan Alquran berupaya mengedukasi mahasiswa dan masyarakat tentang ketiga hal tersebut yang dibingkai dalam kegiatan Daurah Alquran dengan pemateri Ustadz Samsul Fajeri, Lc.,MA. Kegiatan tersebut dilaksanakan pada hari Rabu tanggal 21 September 2022 bertempat di Aula STIQ Rakha Amuntai lantai III dan juga disiarkan secara live.
Husin, M.Pd selaku ketua Quranic Family (QuFa) Center STIQ Rakha Amuntai yang juga menjadi penyelenggara kegiatan berkomitmen untuk selalu memfasilitasi berbagai kegiatan-kegiatan dalam bidang Alquran sehingga bisa menjadi tradisi yang baik di lingkungan STIQ Rakha Amuntai dan searah dengan visi dari STIQ Rakha Amuntai yaitu sebagai perguruan tinggi terdepan dalam memasyarakatkan kajian-kajian Alquran.

Link Kegiatan ada di sini